Prabowo Subianto: Kalau Kita Sudah Gabung dalam Satu Kapal, Sudah, Percaya dengan Nahkoda Saja

Avatar photo

- Pewarta

Sabtu, 10 Juni 2023 - 14:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju berkumpul di sela-sela mendampingi kunjungan kerja Presiden Joko Widodo di Kuala Lumpur. (Dok. Tim Media Prabowo)

Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju berkumpul di sela-sela mendampingi kunjungan kerja Presiden Joko Widodo di Kuala Lumpur. (Dok. Tim Media Prabowo)

PRABOWONEWS.COM – Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju berkumpul di sela-sela mendampingi kunjungan kerja Presiden Joko Widodo di Kuala Lumpur, Malaysia beberapa waktu lalu.

Perjumpaan antar menteri itu diselingi diskusi dan senda gurau.

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto berbincang santai dengan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas), Menko Polhukam Mahfud Md, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavin hingga Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dan Menteri Sekretariat Negara Pratikno juga tampak ikut meriung dengan menteri lainnya.

Tak hanya mengobrol, mereka juga saling melempar canda tawa.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Muzani: Gagasan Prabowo soal Perdamaian Rusia-Ukraina Perlu Dilakukan untuk Ketersediaan Pangan Dunia

Dalam obrolan tersebut, Prabowo sempat mengutarakan kata-kata soal kehidupan.

“Hidup itu jangan dibikin rumit, menurut saya. Sebagai mantan tentara ya,” kata Prabowo seraya terkekeh. Ucapannya disambut tawa para menteri.

“Keep it simple, bener gak? kalau kita sudah gabung dalam satu kapal, sudah, percaya dengan nahkoda saja,” sambung dia.

Para menteri di meja tersebut pun terkekeh. Zulhas kemudian menyambut pernyataan Prabowo tersebut.

“Paling enak tuh, Pak,” katanya, disusul tawa para menteri yang saat itu kompak mengenakan batik.

Dalam kegiatannya di Kuala Lumpur, Prabowo turut mendampingi Jokowi.

Jokowi bertemu dengan Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibrahim dan Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong Sultan Abdullah.***

Berita Terkait

Momen Prabowo Subianto Sambut Hangat Presiden Erdogan di Halim, Assalamualaikum, How Are You?
Di Istana Bogor, Prabowo Subianto Siap Sambut Kujungan Kenegaraan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan
Prabowo Subianto Sidak Lagi, Cek Makan Bergizi Gratis di SDN 1 dan SDN 2 Bogor, Disambut Antusias Para Pelajar
Presiden Prabowo Subianto Sebut Pers yang Profesional dan Berintegritas Mèrupakan̈ Aset Bangsa
Prabowo Sebut Negara Sejahtera Harus Bisa Lindungi Diri Saat Beri Pengarahan ke 1.004 Komandan Satuan TNI
Prabowo Sebut Lindungi Rakyat adalah Tujuan Nasional Saat Pimpin Sidang Perdana Dewan Pertahanan Nasional
Presiden Prabowo Subianto Beri Pesan Tegas ke Seluruh Instansi: Siapa yang Bandel, Saya akan Tindak!
Kenang Kepemimpinan Gus Dur, Presiden Prabowo Subianto: Pemimpin Harus Berani Beri Contoh

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:35 WIB

Momen Prabowo Subianto Sambut Hangat Presiden Erdogan di Halim, Assalamualaikum, How Are You?

Selasa, 11 Februari 2025 - 09:27 WIB

Di Istana Bogor, Prabowo Subianto Siap Sambut Kujungan Kenegaraan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

Senin, 10 Februari 2025 - 15:49 WIB

Prabowo Subianto Sidak Lagi, Cek Makan Bergizi Gratis di SDN 1 dan SDN 2 Bogor, Disambut Antusias Para Pelajar

Senin, 10 Februari 2025 - 10:28 WIB

Presiden Prabowo Subianto Sebut Pers yang Profesional dan Berintegritas Mèrupakan̈ Aset Bangsa

Jumat, 7 Februari 2025 - 20:19 WIB

Prabowo Sebut Negara Sejahtera Harus Bisa Lindungi Diri Saat Beri Pengarahan ke 1.004 Komandan Satuan TNI

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:45 WIB

Presiden Prabowo Subianto Beri Pesan Tegas ke Seluruh Instansi: Siapa yang Bandel, Saya akan Tindak!

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:03 WIB

Kenang Kepemimpinan Gus Dur, Presiden Prabowo Subianto: Pemimpin Harus Berani Beri Contoh

Senin, 3 Februari 2025 - 15:51 WIB

Di Rawamangun, Presiden Prabowo Subianto Inspeksi Mendadak Dapur Umum Makan Bergizi Gratis

Berita Terbaru