Rio de Janeiro — Presiden RI Prabowo Subianto mendarat di Bandara Galeao Air Base, Rio de Janeiro, sekitar pukul 06.30 waktu Brasília (BRT), Sabtu pagi (5/7).
Kedatangannya di tanah Samba ini sebagai kelanjutan dari maraton diplomatiknya, setelah sebelumnya menyelesaikan kunjungan penting ke Kerajaan Arab Saudi.
Prabowo disambut Duta Besar Laudemar Gonçalves de Aguiar Neto, Sekretaris Promosi Perdagangan, Sains, Teknologi, Inovasi, dan Budaya, Kementerian Luar Negeri Brasil, Perwakilan Pejabat Angkatan Udara Brasil. Dari pihak Indonesia hadir Duta Besar RI di Brasilia Edi Yusup dan Atase Pertahanan KBRI Brasilia.
Usai penyambutan di Bandar Udara Galeao Air Base, Prabowo beranjak ke hotel tempatnya menginap. Delegasi Indonesia yaitu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono serta Jajaran Kedutaan Besar Republik Indonesia di Brasilia, diaspora Indonesia di Brasil turut menyambut kedatangan Presiden.
Diketahui, Prabowo datang dalam rangka menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) BRICS yang akan berlangsung pada 6–7 Juli 2025 di Museum of Modern Art (MMA), Rio de Janeiro.
Forum ini menjadi panggung penting bagi Indonesia mengingat Indonesia telah sepenuhnya menjadi anggota BRICS.
Rio de Janeiro yang semarak dan tropis memberikan kontras menarik dengan kunjungan Prabowo sebelumnya di Timur Tengah. Namun, semangat diplomasi dan tujuan mempererat hubungan internasional tetap menjadi benang merah dari lawatan ini.
Tak berhenti di Rio, agenda kenegaraan akan berlanjut ke Brasília pada 8–9 Juli 2025. Di ibu kota Brasil, Prabowo dijadwalkan menggelar pertemuan bilateral dengan pemerintah Brasil. Fokus utamanya, memperkuat kerja sama strategis di berbagai sektor mulai dari perdagangan, energi, pertahanan, hingga ketahanan pangan.
Sambutan para Diaspora Indonesia di Brasil
Kedatangan Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto di Brasil menjadi momen penuh kebanggaan bagi diaspora Indonesia. Salah satunya dirasakan Isaque Hattu, Ketua Diaspora Indonesia di Sao Paulo, yang menyambut Presiden dengan penuh semangat, Sabtu pagi (5/7) waktu setempat.
Baca Juga:
Cara Efektif Mengundang Jurnalis Ekonomi Agar Acara Liputan Berhasil
Prabowo Jadi Tamu Hari Kemenangan Tiongkok, Bersanding dengan Xi Jinping hingga Putin
Media Hallo.id Hadirkan Layanan Khusus Galeri Foto Perusahaan
“Senang sekali kami dapat menyambut kehadiran kedatangan bapak Presiden Prabowo dan seluruh delegasi,” ujar Isaque Hattu, yang juga dikenal aktif dalam membina komunitas WNI di Brasil.
Ia memperkenalkan diri langsung kepada Presiden dan menyampaikan bahwa meski jumlah diaspora Indonesia di Brasil tidak besar, semangat kebersamaan mereka tetap menyala untuk menyambut pemimpin Tanah Air.
“Tadi saya sampaikan kepada Bapak Presiden bahwa kami diaspora Indonesia di Brasil tidak terlalu banyak jumlahnya. Tapi kami sangat senang bisa ikut hadir menyambut beliau,” tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Isaque juga sempat berbincang santai dengan Prabowo dan memperkenalkan latar belakang keluarganya.
Baca Juga:
Prabowo Mendapat Undangan dari Presiden Korsel
Manfaat Press Release Berbayar untuk Publikasi Cepat dan Reputasi Bisnis
Prabowo Tegaskan Diplomasi Tenang Indonesia Hadapi Ketidakpastian Global
“Beliau menanyakan siapa saya, dan saya katakan bahwa orang tua saya berasal dari Maluku dan Kupang juga,” ungkapnya.
Menurut Isaque, Prabowo merespons hangat cerita tersebut.
“Bapak Presiden, senang sekali mendengar cerita dan juga tentang ayah dan ibu saya yang dulu bekerja sebagai misionaris di Brazil selama beberapa tahun,” ungkapnya.
Bahkan, kata Isaque, Prabowo mengenal nama Petrus Oktavianus, seorang tokoh yang pernah diutus ke Brasil.
Di akhir pertemuan, Isaque menyampaikan harapannya agar kepemimpinan Prabowo semakin memperkuat hubungan kedua negara.
“Ya dari budaya, pendekatan dengan masyarakat, memperkenalkan besarnya Indonesia agar semakin dikenal oleh orang-orang di Brasil,” pungkasnya.
Baca Juga:
Prabowo: Cadangan Pangan Indonesia Terbesar Sepanjang Sejarah
Chelsea Pengidap Kelainan Tulang Langka Kini Bersekolah, Ucapkan Terima Kasih ke Prabowo
Prabowo Terima Medali Kehormatan U.S. Special Operations Command


















