Presiden Vietnam Puji Prabowo Subianto Sebut dengan Keberanian, Indonesia akan Berkembang Unggul

Avatar photo

- Pewarta

Sabtu, 16 November 2024 - 14:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden RI Prabowo Subianto melangsungkan pertemuan bilateral m dengan Presiden Vietnam Luong Cuong. (Dok Tim Media Prabowo Subianto)

Presiden RI Prabowo Subianto melangsungkan pertemuan bilateral m dengan Presiden Vietnam Luong Cuong. (Dok Tim Media Prabowo Subianto)

PRABOWONEWS.COM – Presiden RI Prabowo Subianto melangsungkan pertemuan bilateral m dengan Presiden Vietnam Luong Cuong di Swissotel, Lima, Peru, Jumat (15/11/2024) sore.

Prabowo menyambut kehadiran Luong Chuong dengan sapaan ramah, kemudian keduanya berjalan bersama menuju ruang bilateral meeting.

Sebelum pertemuan bilateral meeting Prabowo dan Luong Cuong juga menyempatkan berfoto bersama di depan bendera merah putih Indonesia dan bendera negara Vietnam.

Dalam pertemuan bilateral ini, Prabowo mengapresiasi hubungan 70 tahun kerja sama yang telah terjalin.

Antara Indonesia dan Vietnam dan ingin terus meningkatkan peluang kerjasama di bidang lainnya.

“Hubungan kita sangat kuat dan sangat baik. Kita telah menjalin hubungan bilateral selama 70 tahun.”

“Dan kami berharap dapat terus meningkatkan dan membangun kemitraan strategis ini,” kata Prabowo.

Terlebih Indonesia dan Vietnam sama-sama memiliki kesamaan sejarah dalam melawan kolonialisme dan imperialisme.

Adapun, Presiden Vietnam menyampaikan kekagumannya terhadap Prabowo.

“Saya percaya bahwa di bawah kepemimpinan Bapak Presiden, dengan keberanian dan kemampuannya Indonesia akan berkembang unggul,” kata dia.

Presiden Vietnam juga merekomendasikan untuk meningkatkan kemitraan antara Indonesia dan Vietnam.

“Kemudian saya juga ingin menegaskan bahwa Vietnam selalu berperan penting dalam mengembangkan hubungan tradisional yang indah antara kedua negara kita,” ujar Luong.

Adapun Prabowo menyampaikan Indonesia akan mempercepat proses ratifikasi perjanjian zona ekonomi ekslusif Indonesia dan Vietnam yang sudah sebelumnya disepakati bersama.

“Kami tetap berkomitmen untuk mempercepat proses ratifikasi perjanjian zona ekonomi eksklusif kami.”

“Dan tentu saja, setelah itu, kami harus menyelesaikan pengaturan pelaksanaannya.”

“Kami memiliki kerja sama ekonomi yang sangat baik dan kami ingin mengintensifkan kerja sama kami di tahun-tahun mendatang,” tutup Prabowo.***

Sempatkan untuk membaca berbagai berita dan informasi seputar ekonomi dan bisnis lainnya di media Emitentv.com dan Duniaenergi.com

Jangan lewatkan juga menyimak berita dan informasi terkini mengenai politik, hukum, dan nasional melalui media Lingkarin.com dan Apakabarjabar.com

Sedangkan untuk publikasi press release serentak di puluhan media lainnya, klik Rilisbisnis.com (khusus media ekbis) dan Jasasiaranpers.com (media nasional)

Atau hubungi langsung WhatsApp Center Rilispers.com (Pusat Siaran Pers Indonesia /PSPI): 08531555778808781555778808111157788.

Klik Persrilis.com untuk menerbitkan press release di portal berita ini, atau pun secara serentak di puluhan, ratusan, bahkan 1.000+ jaringan media online.

Pastikan juga download aplikasi Hallo.id di di Playstore (Android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik. Media Hallo.id dapat diakses melalui Google News. Terima kasih.

Berita Terkait

Menteri dan Wamen Kabinet Merah Putih Diminta Prabowo Subianto Perbaiki Komunikasi kepada Publik
Warga Bekasi Kirim Doa: Bapak Sehat Selalu, Saat Presiden Prabowo Subianto Cek Langsung Kondisi Banjir
Hari Kedua Ramadhan, Prabowo, Titiek dan Didit Buka Puasa Bersama, Dibanjiri Komentar Manis Warganet
Bahas Berbagai Isu Berkembang, Prabowo Subianto Ngobrol Bareng Pimpinan Redaksi Media di Hambalang
Momen Prabowo Subianto Sambut Hangat Presiden Erdogan di Halim, Assalamualaikum, How Are You?
Di Istana Bogor, Prabowo Subianto Siap Sambut Kujungan Kenegaraan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan
Prabowo Subianto Sidak Lagi, Cek Makan Bergizi Gratis di SDN 1 dan SDN 2 Bogor, Disambut Antusias Para Pelajar
Presiden Prabowo Subianto Sebut Pers yang Profesional dan Berintegritas Mèrupakan̈ Aset Bangsa

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:31 WIB

Menteri dan Wamen Kabinet Merah Putih Diminta Prabowo Subianto Perbaiki Komunikasi kepada Publik

Minggu, 9 Maret 2025 - 15:04 WIB

Warga Bekasi Kirim Doa: Bapak Sehat Selalu, Saat Presiden Prabowo Subianto Cek Langsung Kondisi Banjir

Senin, 3 Maret 2025 - 11:10 WIB

Hari Kedua Ramadhan, Prabowo, Titiek dan Didit Buka Puasa Bersama, Dibanjiri Komentar Manis Warganet

Rabu, 12 Februari 2025 - 09:35 WIB

Momen Prabowo Subianto Sambut Hangat Presiden Erdogan di Halim, Assalamualaikum, How Are You?

Selasa, 11 Februari 2025 - 09:27 WIB

Di Istana Bogor, Prabowo Subianto Siap Sambut Kujungan Kenegaraan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

Senin, 10 Februari 2025 - 15:49 WIB

Prabowo Subianto Sidak Lagi, Cek Makan Bergizi Gratis di SDN 1 dan SDN 2 Bogor, Disambut Antusias Para Pelajar

Senin, 10 Februari 2025 - 10:28 WIB

Presiden Prabowo Subianto Sebut Pers yang Profesional dan Berintegritas Mèrupakan̈ Aset Bangsa

Jumat, 7 Februari 2025 - 20:19 WIB

Prabowo Sebut Negara Sejahtera Harus Bisa Lindungi Diri Saat Beri Pengarahan ke 1.004 Komandan Satuan TNI

Berita Terbaru